Jurusan Sosiologi
 |
Revolusi Prancis yang Dianggap Sebagai Cikal Bakal Ada nya Ilmu Sosiologi |
Jurusan Sosiologi memiliki
visi menjadi penyelenggara program studi yang unggul dan berdaya saing
dalam memperjuangkan liberasi ummat manusia berdasarkan nilai-nilai
Islam melalui pengkajian dan pengembangan sosiologi. Tiga konsentrasi
yang dikembangkan yaitu, Konsentrasi Sosiologi Industri, Sosiologi
Pembangunan, dan Sosiologi Lingkungan. Dengan pengembangan ini alumni
diharapkan menjadi analis sosial, konsultan sosial, industri, Aktivis
NGO (Non Goverment Organization), guru, serta Pegawai Negeri Sipil
(PNS), dan swasta secara profesional.
Ketrampilan yang diberikan selama perkuliahan antara lain
menganalisis dan meneliti persoalan sosial, presentasi masalah sosial
dan solusinya, mengcover masalah sosial industri, memberikan masukan
hubungan sosial industri pada pelaku industri, mengelola organisasi
dengan pendekatan manusiawi, dan ketrampilan menulis di media massa.